Wednesday, April 18, 2012

Dampak Bahaya Sering Menulis Status Galau

Dampak Bahaya Sering Menulis Status Galau - Blackberry Messenger atau BBM ternyata dapat memicu tindak kejahatan. Setidaknya ini menurut himbauan pihak kepolisian.

Penegak kemananan negeri ini mengatakan, jika konten yang diunggah ke BBM, baik itu berwujud dalam status atau broadcast message (BM), menjadi celah yang dapat ditembus.

Misalkan saja Anda sedang galau atau depresi dan sedang mengalami stress serta dalam kondisi labil kemudian menuliskan status galau.

Dari status ini penjahat dapat menanfaatkannya sebagai pintu masuk dalam melancarkan niat busuknya pada calon korban.

    “Hati-hati dalam menuliskan status di BBM. Jika tak berhati-hati dapat mengancam keselamatan Anda,” tulis Polri di situsnya.

Polri melanjutkan, tak hanya status BBM yang rentan resiko kejahatan. Status di jejaring sosial lainnya juga sangat beresiko.

    “Tak hanya di BBM, namun di jejaring sosial lainnya. Sebut saja Facebook dan Twitter. Status ini pintu masuk dari aksi kejahatan,” tulis imbuan Polri.

Pihak Polri kemudian memberi contoh bagaimana dari status galau dapat memicu tindak kejahatan bagi para calon korban. Misalkan Anda menulis status galau seperti berikut:

    “Home alone”, “kesepian ditinggal orang tua”, “Bete nih di rumah sendiri”, “Sedang keluar kota/sedang di mall”.

Dari contoh status galau diatas dapat diambil sebuah kesimpulan jika Anda di posisi yang lemah dan memungkinkan penjahat untuk masuk.

    “Jika status galau tersebut dibaca oleh penjahat, maka Anda terlihat dalam posisi yang lemah. Ingatkan putra dan putri Anda demi keselamatan dan keamanan keluarga,” lanjut imbuan Polri.(sidomi.com)

Rating: 5

Komentar Agan..!!

Silahkan Sobat Berkomentar atau Saran dan Kritik Silahkan sampaikan disini, Harap no spam, and no link. komentar akan dimoderasi dulu sebelum di tampilkan. semua komentar akan aproved, kecuali komentar yg masuk SPAM dan Komentar Kasar dan SARA. dan Terimakasih atas Kunjungan Sobat..

0 Responses: